Banda Aceh – Vitamin A merupakan vitamin yang sangat penting bagi tubuh untuk meningkatkan kinerja organ tubuh terutama mata. Untuk itu setiap bulan Februari dan Agustus diperingati sebagai bulan penimbangan dan juga bulan pemberian vitamin A pada balita usia 6 bulan hingga anak usia 5 tahun.
Guna memastikan bulan penimbangan di Kota Banda Aceh berjalan lancar, Kepala Dinas Kesehatan Kota Banda Aceh Lukman, SKM, M.Kes turun langsung ke Posyandu Putroe Meuraxa, Gampong Deah Glumpang Kecamatan Meuraxa, Jum’at (18/02/22).
Pada kunjungan tersebut, turut hadir Kabid Kesehatan Masyarakat Dinkes Kota Syukriah, SKM, MKM, dan juga Kepala Puskesmas Meuraxa, Zairina SKM, M.Kes.
Dalam pantauan pelaksanaan bulan timbang, Kadinkes Lukman berkesempatan untuk memberikan vitamin A kepada salah satu balita peserta Posyandu. Lukman berharap di bulan penimbangan Februari ini, semua orang tua pro aktif untuk membawa bayi balita mereka ke Posyandu.
“Mari kita dukung bersama program bulan timbang, semoga balita di Kota Banda Aceh bisa sehat dan tidak terpapar penyakit yang disebabkan oleh penyakit menular yang dapat dicegah dengan vaksinasi,” ungkapnya.
Lukman mengungkapkan secara keseluruhan capaian imunisasi dasar untuk Kota Banda Aceh masih tergolong rendah, hal ini dilatarbelakangi kurangnya pengetahuan masyarakat tentang IDL (Imunisasi Dasar Lengkap).
“Diperlukan edukasi kepada masyarakat, sekarang banyak masyarakat kita yang memiliki pemahaman bahwa imunisasi dasar itu adalah vaksin Covid-19, hal ini tentu sangat keliru,” ujarnya.
Kemenkes dan Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI) menerbitkan daftar imunisasi rutin lengkap yang dilampirkan di setiap buku Kesehatan Ibu dan Anak (KIA), diantaranya Hepatitis B, BCG, Polio, DPT-HB Hib, dan Campak-Rubella.