Dinas Kesehatan Kota Banda Aceh Edukasi Remaja Cegah Stunting Sejak Dini

Banda Aceh – Dinas Kesehatan Kota Banda Aceh melalui Seksi Promosi Kesehatan dan Pemberdayaan Masyarakat menggelar kegiatan “Gerakan Cegah Stunting” untuk kalangan remaja. Kegiatan ini berlangsung di Aula Kantor Keuchik Gampong Keudah, Kecamatan Kuta Raja, Selasa (25/6/2024).

Turut hadir dalam kegiatan ini Kabid Kesmas Dinas Kesehatan Kota Banda Aceh, Syukriah, SKM., M.K.M., PJ Program Promosi Kesehatan dan Pemberdayaan Masyarakat, Nana Mirzana, SKM., M.Si., Ketua PKK Gampong Keudah dan Merduati, Pengelola Program Gizi dan Promkes Puskesmas Lampaseh, serta 30 peserta dari Posyandu Remaja Bantimoh Gampong Keudah Kecamatan Kuta Raja, Kota Banda Aceh.

Syukriah, SKM., M.KM., selaku Kabid Kesmas mewakili Kadinkes Kota Banda Aceh dalam sambutannya menjelaskan bahwa “Gerakan Cegah Stunting” untuk kalangan remaja ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran dan pengetahuan remaja mengenai pentingnya pencegahan stunting sejak dini. Melalui kegiatan ini, diharapkan remaja dapat menjadi agen perubahan dalam lingkungan mereka untuk menerapkan pola hidup sehat dan gizi seimbang.

Harapannya, kegiatan ini dapat menumbuhkan kesadaran di kalangan remaja tentang pentingnya menjaga kesehatan sejak dini untuk mencegah stunting. Selain itu, diharapkan para peserta dapat menyebarluaskan informasi yang didapatkan kepada teman-teman dan keluarga mereka, sehingga upaya pencegahan stunting dapat dilakukan secara lebih luas dan efektif.

Dalam himbauannya, Syukriah mengajak seluruh remaja dan masyarakat untuk aktif berpartisipasi dalam program-program kesehatan yang diselenggarakan oleh Dinas Kesehatan. Ia juga menekankan pentingnya peran keluarga dan lingkungan dalam mendukung pertumbuhan dan perkembangan anak yang optimal.

Selanjutnya, kegiatan “Gerakan Cegah Stunting” untuk kalangan remaja ini diakhiri dengan kegiatan minum tablet tambah darah secara bersama-sama, sebagai salah satu upaya konkret untuk meningkatkan status gizi dan kesehatan remaja.

Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan dapat tercipta generasi muda Banda Aceh yang sehat, cerdas, dan bebas dari stunting.