Dinkes Kota Banda Aceh Laksanakan Pembinaan Gampong Sehat di Peunyerat

Banda Aceh – Dalam upaya merealisasikan program Desa Sehat sebagai salah satu prioritas penggunaan Dana Desa, Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Banda Aceh melaksanakan kegiatan pembinaan Gampong Sehat di Aula Kantor Keuchik Peunyerat pada Senin, 8 Juli 2024.

drg. Supriadi, selaku Koordinator Tim Pembina dari Dinkes Kota Banda Aceh, menjelaskan beberapa indikator yang menjadi dasar penilaian Gampong Sehat. Menurutnya, indikator-indikator tersebut tidak hanya terbatas pada bidang kesehatan seperti Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS), Posyandu, dan Juru Pemantau Jentik (Jumantik), tetapi mencakup aspek yang lebih luas, termasuk lingkungan, kewirausahaan, inovasi, dan regulasi.

“Kami berharap ke depannya di Gampong Peunyerat dapat muncul inovasi-inovasi yang sudah dikembangkan dan diterapkan dalam kehidupan sehari-hari,” jelas drg. Supriadi yang kerap disapa Pak Uncup.

Kegiatan ini merupakan langkah strategis dalam mewujudkan gampong yang sehat, mandiri, dan berdaya saing melalui sinergi antara pemerintah, masyarakat, dan berbagai pihak terkait.