Banda Aceh, 25 Juli 2024 – Dinas Kesehatan Kota Banda Aceh melalui Bidang Kesehatan Masyarakat (Kesmas) menggelar kegiatan penguatan upaya kesehatan produktif dan lansia. Acara ini berlangsung di Hotel Seventeen17 pada hari Kamis (25/7).
Kegiatan ini dibuka secara resmi oleh Kepala Dinas Kesehatan Kota Banda Aceh, Lukman, SKM., M.Kes, yang didampingi oleh Kepala Bidang Kesmas, Syukriah, SKM., MKM. Turut hadir dalam acara tersebut 11 orang dokter pendamping program lansia, 11 orang Penanggung Jawab (PJ) lansia Puskesmas, dan 2 orang PJ lansia Dinkes Kota Banda Aceh.
Adapun narasumber dalam kegiatan ini berasal dari Dinas Kesehatan Provinsi Aceh dan RS Jiwa Provinsi Aceh. Kepala Dinas Kesehatan Kota Banda Aceh, Lukman, dalam sambutannya menjelaskan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk memperkuat upaya kesehatan produktif dan lansia di Kota Banda Aceh. “Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan bagi lansia sehingga mereka dapat tetap produktif dan menjalani masa tua dengan lebih sehat dan bahagia,” ujar Lukman.
Lebih lanjut, ia mengungkapkan harapannya agar seluruh peserta dapat menerapkan ilmu dan wawasan yang diperoleh selama kegiatan ini dalam tugas sehari-hari mereka. “Kami berharap para dokter dan penanggung jawab program lansia dapat mengimplementasikan pengetahuan yang diperoleh untuk meningkatkan pelayanan kesehatan kepada masyarakat lansia di Puskesmas masing-masing,” tambahnya.
Di akhir sambutannya, Lukman juga mengimbau kepada seluruh peserta untuk selalu berkomitmen dalam memberikan pelayanan kesehatan yang terbaik bagi masyarakat, khususnya bagi para lansia. “Mari kita bersama-sama bekerja keras dan berkomitmen untuk memberikan pelayanan yang terbaik bagi masyarakat, khususnya para lansia, agar mereka dapat menikmati masa tua dengan sehat dan bahagia,” tutup Lukman.