Dinas Kesehatan Kota Banda Aceh Laksanakan Pembinaan Gampong Sehat Tahap III di Gampong Lamdom

Banda Aceh – Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Banda Aceh menggelar kegiatan Pembinaan Gampong Sehat Tahap III di Gampong Lamdom, Kamis (3/10). Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Teuku Meurah Azhari, AKM., MT, dengan tujuan memperkuat kapasitas masyarakat dalam upaya menjaga dan meningkatkan kesehatan lingkungan di gampong.

Dalam sambutannya, Teuku Meurah Azhari menyampaikan bahwa program pembinaan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman lebih mendalam kepada masyarakat mengenai pentingnya menjaga pola hidup bersih dan sehat, serta mendukung terciptanya gampong yang mandiri dalam aspek kesehatan. “Kami berharap melalui program ini, masyarakat dapat lebih aktif berpartisipasi dalam menciptakan lingkungan yang sehat dan berkelanjutan,” ujarnya.

Lebih lanjut, Azhari menambahkan bahwa dengan adanya pembinaan ini, pihaknya berharap Gampong Lamdom dapat menjadi contoh bagi gampong lain dalam menerapkan prinsip-prinsip kesehatan yang komprehensif. “Harapan kami, Gampong Lamdom dapat menjadi role model dalam pelaksanaan program Gampong Sehat, serta mampu menginspirasi gampong-gampong lainnya di Banda Aceh untuk lebih mandiri dan proaktif dalam menjaga kesehatan lingkungan mereka.”

Kegiatan ini melibatkan berbagai elemen masyarakat, mulai dari aparatur gampong, kader kesehatan, hingga kelompok-kelompok masyarakat yang peduli akan kesehatan.