Pemko Banda Aceh Sambut MENPAREKRAF Dalam Rangka ADWI (Anugerah Desa Wisata Indonesia)

Banda Aceh-Pemerintah Kota Banda Aceh menyambut kedatangan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Dr. H. Sandiaga Uno, BBA., MBA dalam Rangka Penilaian 50 Desa Wisata Terbaik Dengan Tema “Indonesia Bangkit” yang berlangsung di Halaman Mesjid Baiturrahim, Gampong Ulee Lheue Kec. Meuraxa, Kamis (4/8).

Sandiaga Uno dalam sambutannya mengungkapkan rasa bangganya kepada seluruh masyarakat Kota Banda Aceh, mengingat Tsunami yang dulu pernah terjadi tapi kini Kota Banda Aceh mampu bangkit kembali dan salah satu desa nya masuk dalam nominasi 50 desa wisata terbaik.

 

Kegiatan Penilaian 50 Desa Wisata Terbaik Dengan Tema “Indonesia Bangkit” ini turut dihadiri oleh PJ.Walikota Banda Aceh H. Bakri Siddiq,SE.,M.Si, Anggota DPR RI komisi X Hj. Illiza Sa’aduddin Djamal, S.E, Staff Dinkes Kota Banda Aceh serta seluruh instansi pemerintah Kota Banda Aceh.

Dalam hal upaya percepatan pembangunan desa, serta mendorong transformasi sosial, budaya, dan ekonomi desa, Pemerintah Kota Banda Aceh sangat mendukung program Kemenparekraf untuk mengembangkan desa wisata guna meningkatkan pertumbuhan ekonomi, kesejahteraan rakyat, menghapus kemiskinan, mengatasi pengangguran, melestarikan alam, lingkungan dan sumber daya, serta memajukan kebudayaan.