Percepat Vaksinasi Covid-19, Pemko Banda Aceh Buka Layanan Vaksin di Mall

Banda Aceh – Sejak 26 Juli 2021, Pemerintah Kota Banda Aceh melalui Puskesmas Jaya Baru membuka gerai layanan vaksinasi Covid-19 di Suzuya Mall Jalan Teuku Umar, Lamtemen Timur. Gerai vaksinasi di mall mempermudah masyarakat mendapatkan vaksin, tanpa harus datang ke klinik kesehatan atau pusat kesehatan masyarakat.

Cukup menunjukkan kartu tanda penduduk, warga langsung dilayani oleh petugas vaksinator. Warga selanjutnya akan diperiksa kesehatannya, mulai dari tekanan darah hingga riwayat penyakit.

Kepala Puskesmas Jaya Baru Rina Arlini, SKM., M.Kes., mengungkapkan vaksinasi di Suzuya Mall diprioritaskan bagi masyarakat yang ingin melakukan vaksin Covid-19 dosis kedua.

“Kita sudah mensosialisasikan vaksin di Suzuya Mall ini diprioritaskan untuk mereka yang akan melakukan vaksinasi dosis kedua. Kepada yang mau divaksin dosis pertama kita tetap layani”, ujarnya

Rina menuturkan gerai vaksinasi di Suzuya Mall dimulai pukul 14.00 sampai 18.00.

“Kita target vaksin perharinya 115 sampai 120, karena kita melihat waktu. Kita menemukan banyak peserta yang hipertensi tetap ingin divaksinasi, hal ini tentu memakan waktu dimana petugas kita akan mengupayakan untuk melakukan screening ulang”, ujanya.

Hingga Selasa (27/07/2021), tim vaksinator Puskesmas Jaya Baru telah melakukan vaksinasi pada 220 orang.

“Tanggal 26 ada 110 peserta, tanggal 27 ada 110 peserta juga. Dan hari ini (28/07) yang sudah divaksin ada 60 orang, tentu akan bertambah sampai kita tutup jam 6 sore”, terang Rina.

Layanan vaksinasi di Suzuya mall didominasi kalangan masyarakat umum, mahasiswa, dan remaja. Vaksin juga diberikan kepada karyawan Suzuya Mall, karena mereka rentan pada penularan Covid-19.

Salah seorang peserta vaksinasi adalah Teuku Salmiadi (23). Di vaksin dosis kedua ini, Salmiadi mengaku awalnya merasa sedikit takut.

“Ada rasa takut sedikit sebelum divaksin, tapi setelah disuntik rasanya biasa aja”, ujarnya

Ia mengaku mengikuti vaksin karena sudah menjadi anjuran pemerintah.